E-Skripsi dan Hard Cover Skri
Pengaruh Relaksasi Progesif Terhadap Pemenuhan Istirahat Tidur Klien Baru Rawat di Rumah Sakit Haji Jakarta Tahun 2011
PROGRAM STUDI ILMU KEPERAWATAN
FAKULTAS KEDOKTERAN DAN KESEHATAN
UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH JAKARTA
Riset Keperawatan, Maret 2011
RM Ahmad Ridwan
Pengaruh Relaksasi Progresif Terhadap Pemenuhan Istirahat Tidur Klien Baru Rawat Di Ruang Medikal Bedah Dewasa Rumah Sakit Haji Jakarta
VII bab + 76 hal + 6 tabel + 3 Lampiran
ABSTRAK
Tidur sebagai salah satu bagian dari kebutuhan fisiologis merupakan kebutuhan dasar yang dibutuhkan oleh semua manusia. Namun dalam keadaan sakit, pola tidur seseorang biasanya terganggu, sehingga perawat harus berusaha untuk membantu klien memenuhi kebutuhan tidur tersebut.Relaksasi Progresif merupakan teknik menegangkan dan melemaskan beberapa kelompok otot dan membedakan sensasi tegang dan rileks, seseorang bisa menghilangkan kontraksi otot dan mengalami rasa rileks. Pemenuhan Istirahat Tidur dikarakteristikkan dengan aktivitas fisik yang minimal, tingkat kesadaran yang bervariasi, perubahan proses fisiologis tubuh, dan penurunan respons terhadap stimulus eksternal. Untuk dapat memberikan tindakan yang tepat dan berhasil, diperlukan komunikasi yang efektif terutama informasi prosedural, agar klien memahami apa yang dilakukan dan apa yang akan terjadi setelah tindakan.Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh relaksasi progresif terhadap pemenuhan istirahat tidur klien baru rawat. Penelitian ini dilaksanakan dengan metode statik group comparison, sampel dipilih menggunakan teknik purposive sampling. Sampel yang digunakan sejumlah 40 responden. Variabel indevenden yaitu relaksasi progresif. Variabel dependen yaitu gangguan pemenuhan istirahat tidur. Data dikumpulkan dengan kuesioner. Data disajikan dengan desain penelitian uji statistik untuk menjawab kasus tersebut adalah T-Test dimana peneliti ingin melakukan observasi atau pengukuran variabel.Apakah parameter dua populasi berbeda atau tidak.Dalam mengolah datanya dengan bantuan komputer Analisa univariat, Distribusi Frekuensi, Analisa Bivariat, Hasil dengan p value = 0,001 dan skor mean/median = 26,400. Kesimpulan penelitian ini ada pengaruh relaksasi progresif dengan pemenuhan istirahat tidur klien baru rawat di Rumah Sakit Haji Jakarta tahun 2011. Relaksasi progresif ini disarankan dapat diaplikasikan dalam semua tindakan asuhan keperawatan pada klien yang terganggu pemenuhan istirahat tidurnya selama dalam perawatan di rumah sakit.
Kata kunci : Relaksasi Progresif, Pemenuhan Istirahat Tidur.
Daftar Pustaka : 16 buku (2000 – 2010)
2009727044 | 11.16 | PERPUSTAKAAN FIK - UMJ | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Not Available (Tidak Tersedia) |
Tidak tersedia versi lain